03 Juni 2009

RESEP JENIS PENYAKIT

Resep ini tidaklah dimaksudkan sebagai pengganti Resep-resep yang diberikan oleh Dokter, melainkan bertujuan untuk membersihkan tubuh dan melancarkan peredaran darah, mencukupkan kebutuhan Tubuh yang menimbulkan tenaga fisik melawan berjenis-jenis penyakit, serta memperbaiki sel-sel dan jaringan-jaringan Tubuh yang sudah Rusak.

Resep ini akan lebih berkhasiat kalau diminum sesudah dicampur dan takarannya diikuti. Namun, diminum secara terpisah-pisahpun tidak menjadi masalah. Takaran didalam resep ini dibuat berdasarkan ( 1 Liter = 1000 cc atau 4 gelas, 1 gelas = 250 cc ) .

Untuk menghilangkan sisa-sisa semprotan sayuran, cucilah sayur-sayuran / buah-buahan itu dengan air yang sedang mengalir, dan bilamana perlu sikatlah dengan bersih. Kalau diambil sari sayurannya, maka sisa-sisa semprotan itu akan tinggal ampasnya tidak dengan sarinya. Sisa-sisa semprotan atau pestisida ini alergi terhadap sari-sari sayuran.

Catatan :
Kalau Bahan-bahan dalam resep ini tidak ada atau sukar didapat, Si Penderita boleh menggunakan satu macam resep untuk Tiga Empat Kali Sehari dengan resep penyakit tertentu.

Perlu diingat !!!
Si Penderita harus terus menerus menggunakan resep sesuai dengan penyakit yang diderita sampai dirasa benar-benar telah sembuh.......!!!



1. SMALLPOX ( Cacar )


Cacar adalah sejenis penyakit berbahaya yang menular. Penyakit ini agak jarang timbul dewasa ini, gejala cacar ini dimulai dengan perasaan menggigil dan demam tinggi. Si Penderita sering demam, merasa lemah sama seperti penderita Influenza. Kalau anak kecil yang diserang, sering akan disertai dengan muntah-muntah dan kejang-kejang, serta ruam biasanya kelihatan pada hari ketiga dibagian muka, dipelipis dan disekitar mulut. Kesembuhan penyakit Cacar sangat lambat dan si penderita sering merasa lelah, rasa tidak bertenaga, untuk berminggu-minggu lamanya.

Penyakit Cacar ini perlu dicegah. Dahulu pencegahannya diadakan dengan mengadakan cacar Total. Tetapi Dewasa ini nampaknya pencacaran tidak perlu dilakukan lagi, karena sering ada akibat buruknya.

Cara terbaik untuk mencegahnya adalah dengan membersihkan tubuh dari dalam dan luar. Maka si Penderita sangat perlu mengikuti Three Day Cleansing Program dan makan-makanan segar yang Organis.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas
3. Malam = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas, Bayam 1/3 Gelas
4. Mau Tidur Wortel 1 Gelas



2. STERILITY ( Mandul )

natural infertility treatments

Tidak jarang keluarga yang walaupun kepingin mempunyai anak didalam beberapa pernikahan mereka, tidak dapat mempunyai anak. Ada beberapa penyebab kenapa kemandulan terjadi, dibawah ini saya berikan enam sebab :

  1. Tidak dapat memproduksikan sel Janin. Hal ini terjadi kalau terdapat ketidak beresan dalamOrgan kelamin si Suami ataupun si Istri.
  2. Sel Janin yang kurang kuat terutama dari Pihak Suami.
  3. Terhalangnya sel janin ke liang peranakan dimana Ovum atau Telur dan Sperma itu bertemu.
  4. Gangguan Pertumbuhan Pembuahan sesudah sel janin dari Kedua Pihak Bertemu.
  5. Karena Faktor emosi yang menyebabkan organ kelamin tidak dapat berfungsi Normal.
  6. Karena Kurangnya makanan segar yang dimakan serta menumpuknya sisa-sisa makanan yang sudah bertahun-tahun didalam Tubuh.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas
3. Sore = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas, Bayam 1/3 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas
Catatan:
Suami dan Istri, untuk Tiga Bulan lamanya perlu mengikuti Three-Day Cleansing Program Sekali Sebulan, dan makan banyak makanan segar.



3. SYPHILIS ( Penyakit Kelamin )



Syphilis atau penyakit alat kelamin disebabkan karena jenis kuman yang disebut Spriochaeta atau treponema pallida. Kuman ini dapat berkembang pada tubuh Manusia, kalau didalam tubuh terdapat sisa-sisa makanan untuk tempatnya menempel dan berbiak. Sisa-sisa makanan atau benda-benda yang mengotori tubuh ini biasanya berasal dari makanan-makanan berkanji pekat, makanan daging dan susu.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas
3. Sore = Wortel 1 Gelas, Rumput Gaja 1/3 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas, Lobak 1/4 Gelas
5. Mau Tidur Wortel 1 Gelas, Dandelion 1/3 Gelas, Lettuce 1/2 Gelas
Catatan :
Si Penderita perlu mengikuti Three-Day Cleansing Program untuk membersihkan tubuh dari sisa-sisa makanan. Resep ini diatas dapat diatur waktunya supaya jarak pemakaian lima kali sehari sama.



4. THROMBOSIS ( Penyumbatan Pembuluh Darah )

circulatory system, arterial and venous

Thrombosis atau penyumbatan pembuluh darah ditandai dengan perasaan nyeri seperti menusuk di dada yang terasa terus ke bahu, sukar bernafas, batuk-batuk dan terkadang dengan dahak berdarah. Si penderita mungkin pula sering ketegukan. Biasanya si penderita itu merasa khawatir, berkeringat dan sering denyutan jantungnya cepat, mungkin juga si Penderita itu sedikit demam.

Penyumbatan pembuluh darah ini sering terjadi karena jenis makanan yang dimakan. Makanan berkanji pekat, daging, roti putih serta jenis-jenis zat yang tidak larut dalam air adalah zat-zat yang sering menyumbat pembuluh-pembuluh darah. Oleh karena itu si Penderita perlu mengikuti Three-Day Cleansing Program untuk membersihkan tubuhnya.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas, Lobak 1/4 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas, Bayam 1/3 Gelas
3. Sore = Wortel 1 Gelas, Lettuce 1/2 Gelas, Kacang Panjang 1/3 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas, Timun 1/3 Gelas


5. TONSILITIS ( Amandel )

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjqWsj4bNVxRuGsQS1lF-PE3SxuDCGrdW4VDXCy0XKsEKZ45IQT1CfnerekLBQqWX47CVOzFrEo931xLM74POJFSqJ8zFQe2dJuj1docRoPNzkFfKn0mELW-YIKLCsIUh3EDDOau-OM4B7h/s1600-r/Tonsil.jpg

Amandel adalah benteng pertahanan Tubuh yang berfungsi sebagai pengontrol masuknya kuman-kuman kedalam tubuh. Kalau amandel itu terlalu bekerja berat maka akan terjadi peradangan amandel, Pekerjaan amandel akan bertambah berat kalau didalam tubuh menumpuk sisa-sisa makanan yang timbul karena memakan makanan-makanan anorganis.

Mengoperasi amandel bukanlah yang terbaik, karena selain hilangnya fungsi amandel itu, operasi itu sendiri akan mempengaruhi kepribadian seseorang. Bahkan, ada ahli-ahli yang menyamakan operasi amandel itu dengan kebiri. Oleh karena itu, kalau tidak terpaksa, janganlah membuang amandel.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas
3. Sore = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas, Bayam 1/3 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas
Catatan : Makanlah bawang merah dan sedikit bawang putih



6. TUBERCULOSIS ( T.B.C )

http://assets.aarp.org/external_sites/adam/graphics/images/en/19099.jpg

Tuberculosis atau TBC sering diartikan penyakit paru-paru. Tetapi sebenarnya TBC itu dapat menyerang bagaian Tubuh. Penyakit ini timbul disebabkan karena kuman tubercle bacillus. Kuman TBC ini dapat masuk kedalam tubuh melalui debu yang dihirup atau dengan penularan dari orang-orang yang sudah sakit melalui debu yang dihirup atau dengan penularan dari orang-orang yang sudah sakit melalui bersinnya atau batuknya. Walaupun ada berjenis TBC, didalam materi resep ini saya lebih memperbincangkan TBC paru-paru.

Kuman-kuman TBC lebih cepat berbiak kalau didalam tubuh terdapat banyak lendir. Lendir-lendir ini banyak menumpuk di dalam tubuh dari berjenis susu yang diminum-apakah susu itu mentah atau yang sudah dimasak. Bagi si penderita penyakit TBC ada baiknya tidak minum susu tetapi menggantinya dengan sari wortel atau susu kacang kedele.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Dandelion 1/4 Gelas
3. Malam = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas, Bayam 1/3 Gelas
4. Mau Tidur Wortel 1* Gelas
Catatan * = Diantaranya boleh minum sari wortel dan bayam (segelas wortel dan 1/3 gelas sari bayam )



7. TUMOR ( Tumbuh Ganda )

http://www.umm.edu/features/images/tumor_adam.gif

Tumor tidak semuanya ganas. Banyak yang tidak berbahaya, namun dapat menyebabkan kerusakan di dalam usus dengan menyumbat usus tersebut. Tumor-tumor yang tidak berbahaya, yang timbul di dalam lambung dapat menyebabkan hilangnya darah dari dalam tubuh dalam jangka waktu lama. Tumor itu, meskipun tidak ganas, akan dapat berakibat fatal.

Timbulnya Tumor di Otak, di dalam tulang, di dalam hati, atau di dalam rahim, adalah sering karena kurangnya unsur-unsur organis di dalam Tubuh. Kurangnya mineral-mineral didalam makanan, serta berlebihnya makan makanan-makanan anorganis akan mengakibatkan menumpuknya sisa-sisa makanan di dalam tubuh yang disebut Tumor. Faktor-faktor pendukung lainnya adalah, frustasi, musuhan, takut dan marah.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas, Lobak 1/4 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
3. Sore = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas, Petroselli 1/4 Gelas
Catatan = Si penderita perlu lebih dahulu mengikuti Three-Day Cleansing Program, serta mengurangi makan garam, gula, minyak dan yang dimasak. Banyak makan buah dan sayuran segar tanpa dimasak sangat menolong.



8. TYPHOID ( Typhus Abdominalus )

http://www.chiangmainews.com/forumn/files/727200476_e11e28f314.jpg

Pada umumnya, pengertian kita mengenai typhoid adalah sama dengan typhus. Namun, walaupun didalam bahasa Inggris typhoid itu berbeda dengan thypus, didalam pengertian resep saya ini kita samakan pengertiannya, tetapi dengan istilah khusus-yaitu typhus abdominalus.

Penyakit ini disebabkan karena sejenis kuman yang disebut typhus bacillus. Pada umumnya yang diserang penyakit ini adalah jaringan-jaringan getah bening. Gejala-gejalanya adalah demam, denyutan jantung yang lambat, dan kemungkinan juga ruam kulit. Biasanya limpa si penderita sedikit membengkak.

Kuman typhus ini masuk kedalam tubuh biasanya karena kurangnya kebersihan. Faktor lain yang merupakan penyebab timbulnya typhus ini ialah karena minum susu.

Biasanya penyakit ini berkembang diantara sepuluh hari sampai dua minggu, atau bahkan sebulan. Namun sering si penderita tidak menyadari pada mulanya, sehingga dia tidak mencari pertolongan, atau bahkan masih tetap bekerja seperti biasa setiap hari.

Dari segi Gizi, penyakit ini terjadi karena kurangnya zat-zat organis didalam tubuh, serta dengan banyaknya sisa-sisa makanan berlendir yang menumpuk didalam tubuh.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas
3. Sore = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas
Catatan : Si Penderita perlu mengikuti three-day cleansing program.



9. ULCER ( Borok Perut )

http://medicalimages.allrefer.com/large/ulcer-emergencies.jpg

Ulcer atau borok perut adalah peradangan pada selaput lendir. Si sakit biasanya mengeluh karena nyeri, hilang nafsu makan, mual, muntah-muntah, sakit kepala dan pening.

Di dalam penyakit yang sudah menahun terasalah kepenuhan didalam perut, terutama sesudah makan. Si penderita mengeluh juga karena nyeri ulu hati, mual, dan kadang-kadang perdarahan dan lambung. Penyakit yang sudah lama sering mengakibatkan berkurangnya berat badan.

Dari segi gizi, penyakit ini timbul karena jaringan-jaringan tubuh yang lemah karena makan makanan-makanan yang tidak sesuai. Sebagai akibatnya tertumpuklah atau mengeraslah sisa-sisa makanan itu didalam tubuh, khususnya didalam perut.

Dari segi lain, ketegangan syaraf yang lama, rasa cemas, takut, amarah yang disimpan-simpan,dendam dan lain-lain, dapat juga menyebabkan penyakit borok-perut.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas, Timun 1/3 Gelas
3. Sore = Kol 1 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas
5. Mau Tidur Kol 1 Gelas
Catatan : Si penderita dianjurkan membersihkan tubuh dengan mengikuti Three-Day Cleansing Program.



10. UREMIA ( Keracunan )

http://www.netterimages.com/images/vtn/000/000/001/1742-150x150.jpg

Uremia adalah penyakit keracunan yang disertai dengan kegagalan ginjal. Sampah tertumpuk didalam tubuh karena tidak dikeluarkan seperti biasanya didalam air seni. Uremia ini mungkin timbul karena hal yang berbeda-beda, seperti radang ginjal, radang piala ginjal, ginjal bercista, keracunan dan kegagalan jantung.

Si penderita uremia mungkin akan merasa sakit kepala, mual, muntah-muntah, sukar bernafas, kontraksi-kontraksi otot, kulit kering dan nafas berbau. Mungkin juga si penderita merasa lemah karena anemia, yang disebabkan oleh racun-racun saluran kemih yang menekan sumsum tulang. Bila kadar urea (unsur pekat air kencing) tinggi, si penderita mungkin akan mengalami gatal-gatal. Dengan demikian si penderita perlu membersihkan tubuhnya dengan mengikuti three-day cleansing program.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas, Timun 1/3 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
3. Sore = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas, Kelapa 1/4 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas, Petroselli 1/4 Gelas



11. VARICOSE VEINS ( Urat-Urat Darah )

http://www.hipusa.com/webmd/images/health_and_medical_reference/skin_and_beauty/understanding_varicose_veins_basics.jpg

Varicose Veins atau urat-urat darah sering kelihatan menonjol dengan warnanya yang membiru. Penyakit ini, yang walaupun dapat terjadi di seluruh bagian tubuh, sering muncul pada kaki dibawah lutut.

Sering yang menjadi penyebab dari penyakit ini adalah makanan pekat berkanji dan bergula. Makanan pekat berkanji ini akan meninggalkan sisa-sisa ampasnya, tertumpuk didalam tubuh yang dapat menutupi dinding-dinding pembuluh darah. Untuk ini si penderita perlu mengikuti tree-day cleansing program.

Resep Juice Therapinya :
1. Pagi = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas
2. Siang = Wortel 1 Gelas, Celery 1/2 Gelas, Bayam 1/3 Gelas
3. Sore = Wortel 1 Gelas, Beet 1/3 Gelas, Timun 1/3 Gelas
4. Malam = Wortel 1 Gelas, Bayam 1/2 Gelas, Lobak 1/4 Gelas




MAKANANMU ADALAH OBATMU
DAN OBATMU ADALAH MAKANANMU

MINUMANMU ADALAH PENYEGARMU
DAN PENYEGARMU ADALAH MINUMANMU

MAKANAN TERPILIH DAN MINUMAN BERSIH

PENCEGAH PENYAKIT DAN PENYEMBUH AJAIB









Tidak ada komentar:

Posting Komentar